Pilih Batu Permata Sesuai Karakatermu untuk Cincin Nikah

  • Post category:Lainnya

Cincin nikah adalah salah tanda kasih sayang dan juga menjadi bukti cinta pasangan suami istri. Sehingga tidak heran jika pemilihannya pun sulit dan memiliki banyak pertimbangan mulai dari budget, desain cincin dan sebagainya. Hal ini dilakukan karena cincin nikah merupakan hal yang spesial, berbeda jika bukan untuk cincin nikah tentu lebih mudah.

Ada banyak model atau desain yang bisa dipilih untuk cincin nikah mulai dari yang minimalis hingga desain fashionable. Cincin nikah juga bisa dipilih sesuai karakter Anda, mulai dari desain hingga batu permata yang akan menjadi hiasannya. Batu permata akan memberikan kesan yang lebih cantik pada cincin yang akan Anda gunakan di jari manis.

Pilihan Batu Permata Sesuai Karakter

Cincin dengan batu permata yang berwarna lebih membuat wanita tertarik untuk memilikinya, hal ini karena  tampilannya yang terkesan elegan. Namun tahukah Anda bahwa batu permata tersebut memiliki makna yang dalam ketika digunakan. Berikut ini adalah pilihan batu permata bisa menentukan karakter pemilihnya.

Topas Biru

Batu permata ini memiliki warna biru yang cenderung agak gelap, batu ini banyak dipilih oleh wanita untuk hiasan pada cincin nikah. Umumnya wanita yang suka memilih cincin dengan batu ini memiliki karakter yang tenang dan reflektif. Tidak hanya itu pemilih batu ini juga cenderung memiliki sifat yang menyukai ketenangan dalam hidup.

Aquamarine (Batu Permata Biru) 

Biru pada batu ini seperti lambang pada kerajaan, warna birunya sendiri sering mengingatkan kita akan air yang sejuk. Wanita yang memilih cincin ini cenderung memiliki karakter yang selalu semangat dan sangat menyukai petualangan. Sehingga tidak heran jika seseorang yang menyukai batu ini sangat aktif dan selalu tampil energik. 

Selain itu cincin ini juga memiliki lambang perdamaian, yang mana jika digunakan dalam pernikahan dapat membawa komunikasi yang baik. Menjadi lebih harmonis dan juga saling menghargai satu sama lain, sehingga hubungan baik akan terus terjalin. Tampilan batunya dengan warna biru yang jernih membuat pemakainya tampak elegan.

Turmalin Merah Muda

Batu permata ini memiliki warna merah muda yang menawan jika dijadikan sebagai desain pada cincin pernikahan. Umumnya setiap wanita yang tertarik pada cincin ini memiliki sifat yang lembut dan penuh kasih sayang, tapi juga sangat sensitif terhadap suatu hal. Warna pink pada batu ini juga memiliki arti kecantikan dan sifat pengertian. 

Pemilik turmalin merah muda biasanya orang yang feminim dan memiliki sikap yang sangat keibuan karena kelembutan hatinya. Sementara arti pada batu ini dalam pernikahan adalah cinta yang tanpa syarat, menjadi bukti adanya cinta yang abadi. Wanita yang menyukai batu ini cenderung memiliki kasih sayang yang dalam pada orang terkasihnya. 

Mutiara 

Berbeda dengan batu lainnya, mutiara juga merupakan hiasan yang memiliki arti khusus pada karakter pemakainya. Jika Anda lebih menyukai mutiara pada cincin maka Anda memiliki martabat yang tinggi dengan jiwa spiritual yang tinggi. Tidak hanya itu, Anda juga mempunyai rasa bangga pada diri sendiri, namun juga tidak terlihat sombong atau angkuh. 

Permata CitrineΒ 

Batu berwarna kuning ini sangat elegan jika digunakan baik untuk cincin nikah atau hanya perhiasan semata. Cincin ini menunjukkan sifat pemiliknya yang mana karakter tersebut adalah orang yang selalu bersemangat. Pemilihnya juga memiliki kreatifitas yang tinggi dalam suatu hal, dan menggenggam semangat sejati dalam kehidupan.