Usahakan Tahu Kadar Yang Tepat Saat Membeli Cincin Palladium

  • Post category:Lainnya

Cincin palladium menjadi pilihan cincin nikah dan tunangan alternatif selain platinum. Logam palladium yang masih ke dalam jenis logam platinum membuat kualitas palladium hampir setara dengan logam platinum. Dengan cincin palladium, akan mendapatkan cincin yang sangat berkualitas dan murah.

Saat ini jenis logam yang paling mahal adalah logam platinum dengan harga ±787.000 IDR per gram. Kemudian disusul dengan logam rhodium, palladium, emas, titanium dan perak.

Dengan harga platinum yang cukup mahal, membuat hanya golongan orang tertentu yang mampu mengoleksi logam platinum. Jadi untuk alternatif logam yang hampir setara dengan platinum yaitu palladium dan rhodium. Logam palladium kini sering dimanfaatkan dalam pembuatan perhiasan, terutama cincin. Sedangkan untuk logam rhodium jarang digunakan sebagai perhiasan dan hanya sekedar sebagai logam campuran.

Karakteristik dari logam palladium hampir sama dengan logam platinum. Jadilah mempunyai tekstur dan ketahanan yang tinggi. Logam ini adalah juga sangat keras dan mempunyai warna putih keperakan. Logam ini juga hampir menggeser kepopuleran dari logam platinum yang super mahal.

Serta menggeser kepopuleran emas yang ternyata memiliki kualitas di bawah logam palladium. Terutama di Indonesia yang sebagian besar menggangap perhiasan terbaik terbuat dari logam emas. Apalagi sebagian besar penduduk Indonesia beragama Islam yang melarang keras penggunaan emas bagi pria. Jadi cincin palladium pun menjadi alternatif utama.

Dalam pembuatan cincin, kandungan palladium hanya mencapai ±50 % – 75%. Kadar tersebut menjadikan kadar ideal bagi suatu perhiasan / cincin palladium. Sedangkan untuk sisanya menggunakan campuran logam lain, seperti emas dan rhodium.

Tetapi beberapa orang yang sedang menarik cincin palladium, terkadang para penjual mengatakan bahwa semua perhiasan palladium terbuat dari 95% logam palladium.

Untuk pernyataan tersebut sebaiknya hiraukan saja. Karena sangat tidak mungkin untuk membuat sebuah cincin hanya dengan menggunakan logam palladium. Apalagi logam palladium mempunyai karakter yang keras menyerupai platinum. Sehingga membuat logam palladium sulit untuk dibentuk.

Meskipun  logam palladium tidak tahan terhadap panas, namun butuh waktu yang cukup lama hanya untuk membuat tekstur palladium menjadi lunak, jadi mudah dibentuk.

Karena hal itulah dalam proses pembuatan cincin palladium harus dicampur dengan logam lain. Logam tersebut harus mempunyai karakteristik lebih lunak daripada palladium, seperti logam emas. Dengan dicampur logam lain, palladium menjadi lebih lunak dan mudah dibentuk.

Walaupun sebagian besar cincin palladium hanya mempunyai kadar logam palladium sebesar 50 % – 75 %. Namun tidak menuntut kemungkinan jika terdapat suatu cincin yang memang terbuat dari 95 % palladium.

Ada sebuah teknologi khusus dalam membuat cincin palladium dengan kadar ±95 %. Sayangnya hal tersebut sangat langka. Hanya perusahaan tertentu yang dapat melakukan hal tersebut. Biasanya hal itu hanya dapat dilakukan oleh perusahaan / vendor besar yang bergerak dalam bidang berbagai macam jenis perhiasan.

Sehingga pemasarannya hanya di kawasan elite semata dan tidak diperjualbelikan di pasaran. Harga cincin tersebut mungkin hampir setara dengan cincin platinum dengan kadar logam platinum rendah. Apabila ingin membeli cincin palladium yang mempunyai kadar 95 %, harus membeli di kompleks pemasaran elite. Kualitas cincin palladium dengan kadar ±95 % telah dapat dipastikan memiliki kualitas terbaik.

Jika membeli di suatu mall / pasar maupun toko perhiasan kecil, sebaiknya pilih cincin palladium dengan kadar rendah. Karena cincin palladium dengan kadar rendah, tidak akan ditipu oleh penjual.